Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) Dr. Abid Dzajuli, S.E., MM., melakukan penandatanganan prasasti gedung Klinik Dokter Keluarga Fakultas Kedokteran (FK) UMP, Kamis (30/11) FitrahFoto : Ikral Sawabi

 

LPMFITRAH.COM–Majelis Dikti Lit-Bang Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof. Dr. H. Lincolin Arsyad, M.Sc, Phd., Meresmikan Gedung Baru Klinik Dokter Keluarga (KDK) Fakultas Kedokteran  (FK) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) pada Kamis (30/11) Pagi.

Prof. Dr. H. Lincolin Arsyad, M.Sc, Phd., Mengatakan dengan adanya peresmian gedung baru tersebut UMP telah melaksanakn sebagian amanah dari K.H Akhamd Dahlan sebagai pendiri muhammadiyah yaitu dari segi pendidikan dimana klinik tersebut akan membantu pengembangan SK Muhammadiyah dan dari segi kesehatan akan langsung dirasakan masyarakat  terutama yang berada disekitar  Kllinik Dokter Keluarga.

“Allhamdulillah ini merupakan berkah Allah SWT yang luar biasa sehingga menjadi satu mastur tonggak sejarah bagi Universitas Muhammadiyah Palembang,” Katanya saat memberikan sambutan.

Seperti yang dikatakan Dekan FK UMP DR.Yanti Rosita, M.Kes., dengan peresmian gedung baru tersebut dapat menambah motivasi mereka sebagai pendidik ,terutama dibidang pelayanan dimana tenaga kesehatan Klinik Dokter Keluarga sendiri sudah lengkap,baik dokter, paramedis maupun dokter gigi.

“Selain itu kita juga punya dokter spesialis kebidanan dengan fasilitas USG dan mobil ambulans, sehingga pelayanan untuk rujukan akan cepat untuk diuruskan,” ujarnya

Menanggapi hal tersebut Rektor UMP Dr. Abid Dzajuli, S.E., MM., mengucapkan selamat atas diresmikannnya gedung KDK. Ia juga mengatakan KDK sudah mendukung majelis kesehatan dalam pembangunan 1000 klinik pratama di Indonesia.

“Harapan saya Klinik Dokter Keluarga ini dapat mendukung kegiatan di Fakultas Kedokteran serta meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat,” ujarnya.

 

Reporter : Afni, Putri (AM)

Editor : Rika Oktarina

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *