Wakil Dekan III FH UMP Mulyadi Tanzili, S.H.,M.H. saat melantik Dewan Pengurus Harian Peridoe 2020-2021 di Aula Fakultas Hukum (FH( Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP), Senin (30/11/2020). Fitrah Foto: Anjasdn

Brigade Mahasiswa Pencinta Alam Semesta (BRIMPALS) Fakultas Hukum (FH) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) melaksanakan pelantikan Dewan Pengurus Harian Periode 2020-2021 dengan tema “Membangun Semangat Organisasi yang Progresif dan Aktif” yang bertempat di Aula FH UMP, Senin (30/11/2020).

Menetapkan kepengurusan baru Periode 2020-2021 dengan terpilihnya Muhammad Iqbal Nizar sebagai Ketua Umum, Gunawan Ginting sebagai Sekretaris Umum dan Choirul Ridho sebagai Bendahara Umum.
 
Wakil Dekan III Mulyadi Tanzili, S.H.,M.H. mengucapkan, selamat atas terpilihnya pengurus baru Periode 2020-2021 dan intropeksilah dengan hal yang belum tercapai pada kepengurusan Periode sebelumnya, karena dalam setiap organisasi ada orang yang aktif dan orang yang pasif.
 
“Semoga pengurus baru bisa melampauinya,” harapnya.
 
Ketua Umum Periode 2020-2021 Muhammad Iqbal Nizar menururkan, ia akan menjalankan roda organisasi dan mengembangkan kegiatan-kegiatan yang telah disahkan dan diserahkan kepadanya sebaik mungkin.
 
“Terimakasih telah memberi kepercayaan kepada saya,” tutupnya.
 
 
Reporter: Nur Triyani
Editor: Tria Millenia
 
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *